Kamis, 31 Januari 2019
Komandan Korem 042/Gapu Silaturahmi ke Plt Gubernur Jambi
Jambi, korem-042-gapu.mil.id- Setelah resmi dilantik menjadi Komandan Korem 042/Gapu Jambi, Kolonel Arh Alphis Rudy, M.Sc. S.S. melakukan serangkaian kunjungan silahturahmi ke beberapa satuan samping diantaranya ke Gubernur Jambi, Kamis (31/1/19).
Komandan Korem Kolonel Arh Alphis Rudy, M.Sc. S.S didampingi oleh Kasiops Letkol Inf Yudha Nugraha, Kasi Intel Letkol Inf Horizoni Pulungan,S.E dan Kasilog Letkol Inf A.T.Sihombing
diterima langsung Plt Gubernur Jambi Dr. Drs. H. Fachrori Umar, M.Hum bertempat di Diruang Kerjanya.
Dalam kunjungannya Komandan Korem menyampaikan bahwa sebagai orang baru yang bertugas di Propinsi jambi, kunjungan bersilaturahmi dengan satuan samping adalah hal yang perlu dilakukan guna menjalin kerjasama.
Kegiatan ini juga biasa dilakukan oleh Komandan-Komandan sebelumnya. “Saya mengucapkan terima kasih atas berkenannya Plt Gubernur Jambi untuk menerima kunjungan ini, seraya berharap jalinan tali silaturahmi yang sudah ada akan bertambah erat, “Kunjungan ini dimaksudkan selain untuk kulo nuwun mempererat tali silaturahmi yang sudah ada, juga agar kedepannya lebih mudah dalam berkoordinasi berbagai hal khususnya dalam menjalankan tugas pokok Korem 042/Gapu,” ujar Komandan Korem.
Sementara itu Plt Gubernur Jambi yang didampingi Staf ahli Gubernur Bidang Pemerintahan dan Asistem Administrasi Umum Setda Propinsi Jambi, dalam kesempatan ini juga menyampaikan terima kasih atas kunjungan yang dilakukan oleh Komandan Korem 042/Gapu dalam rangka silaturahmi setelah secara resmi menjabat Danrem.
“Saya mengharapkan dengan adanya silaturahmi ini, mempererat hubungan antara Pemda Propinsi Jambi dengan Korem 042/Gapu yang selama ini sudah terjalin”, lanjut Plt Gubernur.(penremgapu)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Babinsa Koramil 415-10/Jambi Selatan melaksanakan Takziah ke Rumah Duka Warga yang meninggal dunia.
Bertempat di Jl Untung Suropati RT 46 Kelurahan Jelutung kec.Jelutung Kota Jambi, Babinsa Koramil 415 - 10/Jambi Selatan mela...
-
Jambi 24 November 2018 Korem 042/Gapu Bertempat di Bandara Sulthan Thaha Jambi Danrem 042/Gapu Kolonel Inf Dany Budiyan...
-
JAKARTA,tniad.mil.id – Untuk yang keduabelas kalinya, secara berturut-turut TNI AD menjadi juara umum lomba menembak antar ne...
-
Jambi 2 Maret 2018 Korem 042/Gapu Senin 2 April 2018, Sebelum memasuki Kesatrian Di Depan Pintu Gerbang Yonif Raider ...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar