Jambi 20 Februari 2019
Korem 042/Gapu
Setelah selesai melaksanakan Apel pagi dan senam pagi yang bertempat dilapangan Apel Makorem 042/Gapu Rabu 20 Februari 2019. Prajurit TNI Makorem 042/Gapu. Dilanjutkan rangkaian kegiatan mengisi minggu militer dengan materi latihan Penguasaan senjata api yaitu Bongkar pasang senjata laras panjang M.16 dan laras pendek jenis Pistol FN. Satu persatu Prajurit TNI Makorem mempraktekan urut urut bongkar pasang Senjata sampai Benar.
latihan bongkar pasang senjata ini merupakan salah satu agenda rutin dalam Program Kerja Pembinaan Latihan (Binlat) Triwulan pertama tahun 2019. Sebelum latihan praktek, salah seorang pelatih dari Kompi Markas letda Inf Sutrisno memberikan ulasan tentang anatomi dan teknis pelaksanaan bongkar pasang senjata api.
Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk melatih keterampilan serta ketangkasan para prajurit Makorem 042/Gapu khususnya dibidang bongkar pasang senjata baik senjata laras panjang ataupun senjata laras pendek. Dan juga untuk meningkatkan kemampuan dan profesioanalitas TNI, Para Bintara dan Tamtama kembali mengasah keahlian bongkar pasang senjata, Kegiatan berjalan dengan tertib dan lancar. ( Penrem042gapu)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar