Sabtu, 09 Februari 2019
Korem 042/Gapu Gelar Donor Darah Kerjasama dengan Mitra Grab dan PMI
Kota Jambi, korem-042-gapu.mil.id – Korem 042/Gapu menggelar Bakti Sosial Donor Darah serta melakukan MoU kerjasama dengan PMI Kota Jambi beserta mitra Grab, di Gedung Balai Prajurit Sabtu (9/2/2019).
Pantauan awak penrem di Gedung Balai Prajurit 042/Gapu dipadati oleh ratusan pendonor mulai Danrem 042/Gapu Kolonel Arh Elphis Rudy beserta personel dan para ratusan pengemudi grab di Kota Jambi.
Danrem 042/Gapu Kolonel Arh Elphis Rudy memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas terselenggaranya kegiatan kemanusiaan tersebut. “Terima kasih, terutama kepada mitra kerja grab,” paparnya sebelum mendonorkan darah.
Dirinya mengatakan, pekerjaan pengemudi grab hampir sama dengan pasukan tentara, karena mempunyai risiko yang sehari-hari harus dihadapi, kecelakaan dan lain-lain.
“Saya rasa karena itu ya Pak sehingga mungkin saya mendengar juga dari ada rekan saya juga sekarang di PMI, bahwa di Jambi ini sangat kekurangan stok darah, saya jadi terpanggil untuk itu dan saya juga ingin setelah saya donor darah saya bisa menyatu dengan masyarakat Jambi,” ujarnya.
Menurutnya, setelah dirinya mendonorkan darah secara simbolis kepada tenaga medis dan kepada siapapun yang nantinya yang akan menerimanya berharap dirinya dapat menyatu dengan masyarakat provinsi Jambi. “Biar Sah jadi orang Jambi,” canda nya sembari tertawa saat mendonorkan darah.
Danrem melanjutkan, memang kegiatan kemanusiaan ini perlunya untuk digalalkan. Karena sebaik-baiknya manusia itu manusia yang bisa bermanfaat untuk manusia lainnya. “Kita harus menggalakkan ini, ini memang panggilan kemanusiaan,” terangnya.
Selain itu, mendonorkan darah juga bagian dari kesehatan terutama kesehatan pada jantung bagi setiap pendonor. Sehingga darah pun menjadi segar dan tidak tersumbat. “Mudah-mudahan dengan donor darah hari ini, bakti sosial ini akan ditindaklanjuti kalau dari jajaran korem sampai dengan ke Kabupaten nanti,” tegasnya.
Hadir juga dalam agenda ini, selain Danrem 042/Gapu Kolonel Arh Elphis Rudy Msc,S.S, juga Kasrem Letkol Arh Hary Sassono Utomo S.H, Ketua PMI Provinsi Jambi H.Hasan Basri Agus, Ketua PMI Kota Jambi M. Nasir, Mitra Grab Jambi Fauzi, Dandim 0415/Bth, Danyon R.142/Kj, Para Dansatbalak jajaran Korem 042/Gapu, Kasi/Pasi Korem 042/Gapu, Wakil Ketua Persit KCK Koorcab Rem 042 PD II/Swj, dan Prajurit, PNS jajaran Korem 042/Gapu, juga pengemudi Grab, dan tamu undangan lainnya.(penremgapu)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Babinsa Koramil 415-10/Jambi Selatan melaksanakan Takziah ke Rumah Duka Warga yang meninggal dunia.
Bertempat di Jl Untung Suropati RT 46 Kelurahan Jelutung kec.Jelutung Kota Jambi, Babinsa Koramil 415 - 10/Jambi Selatan mela...
-
Jambi 24 November 2018 Korem 042/Gapu Bertempat di Bandara Sulthan Thaha Jambi Danrem 042/Gapu Kolonel Inf Dany Budiyan...
-
JAKARTA,tniad.mil.id – Untuk yang keduabelas kalinya, secara berturut-turut TNI AD menjadi juara umum lomba menembak antar ne...
-
Jambi 2 Maret 2018 Korem 042/Gapu Senin 2 April 2018, Sebelum memasuki Kesatrian Di Depan Pintu Gerbang Yonif Raider ...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar