Jumat, 17 November 2023

Babinsa Koramil 415-10/JS bantu penyaluran bantuan ketahanan pangan di Wilayah binaan

 Bantuan Badan Pangan kota Jambi kembali salurkan beras dan sembako kepada masyarakat dalam rangka membantu masyarakat. Babinsa Koramil 415-10/Jambi Selatan Sertu Dedi Candra mendampingi kegiatan pembagian beras dan sembako bertempat di Kantor Lurah Eka Jaya Kec. Paal Merah kota Jambi.

Babinsa kel Eka Jaya Sertu Dedi Candra  mengatakan kami berharap dengan adanya bantuan ini masyarakat bisa terbantu, laju inflasi bisa terkendali dan diharapkan beras dan sembako yang dibagikan setidaknya bisa meringankan beban khususnya warga kurang mampu atau yang membutuhkan.

Bantuan pangan yang berbentuk beras dan sembako tersebut terdistribusikan sejumlah 415 paket, dengan setiap paketnya 10 kilo beras dan sembako program tersebut dilakukan demi mengendalikan laju inflasi daerah dan meningkatkan ketahanan pangan, " jelasnya. 

Pembagian beras dan sembako dari Bantuan Badan Pangan kota Jambi tersebut merupakan bentuk perhatian dari pemerintah guna membantu masyarakat kurang mampu demi meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan.

Sementara Babinsa Kel Eka Jaya Sertu Dedi Candra saat mendampingi pembagian beras menambahkan tugas Babinsa adalah membantu dalam setiap kegiatan di wilayah binaan agar diharapkan kegiatan bisa berjalan dengan aman, tertib dan kondusif. 

"Untuk itu kami selaku Babinsa akan selalu hadir di tengah-tengah kegiatan seperti sekarang ini dan akan selalu bersinergi dengan semua pihak agar setiap kegiatan di wilayah berjalan dengan lancar, " pungkas sertu Dedi Candra ucapnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Koramil 415-10/Jambi Selatan melaksanakan Takziah ke Rumah Duka Warga yang meninggal dunia.

Bertempat di Jl Untung Suropati RT 46  Kelurahan  Jelutung kec.Jelutung  Kota Jambi, Babinsa Koramil 415 - 10/Jambi Selatan mela...