*PAKUAN BARU,* *kodim-0415-batanghari.com* –Dalam rangka untuk mengantisipasi dan mencegah penyebaran Demam berdarah Dengue (DBD) yang terjadi di wilayah binaannya. Babinsa Kelurahan Pakuanbaru Koramil 415-10/Jambi Selatan Kodim 0415/Batanghari Sertu Siswanto Dampingi Petugas dari Puskesmas Pakuanbaru untuk melaksanakan Fogging (Penyemprotan sarang nyamuk) di Lingkungan Rt 24 dan Rt 25 Kelurahan Pakuanbaru Kecamatan Jambi Selatan Kota Jambi.
Kegiatan fogging ini di inisiasi oleh Lurah Pakuanbaru, bekerjasama sama dengan Dinas Kesehatan Kota Jambi dan petugas dari Puskesmas Pakuanbaru, Bhabinkamtibmas, Ketua Rt, dan warga masyarakat.
Selain melaksanakan fogging, Babinsa Sertu Siswanto bersama petugas Dinas Kesehatan Kota Jambi dan Petugas Puskesmas Pakuanbaru juga melakukan sosialisasi dan kepada warga masyarakat tentang penting menjaga kebersihan lingkungan.
Menurutnya, untuk mencegah demam berdarah digunakan program 3M (Menguras, Menutup dan Mengubur.
"Dengan 3M ini, masyarakat diharapkan lebih peduli dengan lingkungannya. Setidaknya, lebih baik mencegah daripada mengobati, kalau sudah sakit, tidak sedikit biaya yang dibutuhkan," Ujar Babinsa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar