JAMBI, korem042gapu.mil.id –
Dalam rangka peringatan Hari Ibu Ke-91 Tahun 2019, yang akan digelar pada hari Sabtu tanggal 7 Desember 2019 di lapangan Gubernur Jambi yang akan datang, mulai hari ini ratusan Prajurit TNI, PNS dan Persit Korem 042/Gapu beserta Satdisjan melaksanakan latihan Tari Sajojo di Lapangan Makorem, Jl. Jenderal Urip Sumoharjo No.3, Sungai Putri, Kec. Telanaipura, Kota Jambi, Jambi. Kamis (05/12/2019) pagi.
Untuk diketahui bersama pada Peringatan Hari Ibu 2019, pada hari Sabtu (07/12/2019) pagi Tim Penggerak PKK Provinsi Jambi bekerja sama dengan Polda Jambi, Korem 042/Gapu, Persit Kartika Chandra Kirana, Bhayangkari, DWP, BKOW akan menggelar Gerak Jalan Santai Sehat dan Bahagia serta Tarian Sajojo di lapangan Gubernur Jambi.
Menurut Kapenrem 042/Gapu Mayor Inf RM. Hatta Latihan Senam Sajojo yang dilakukan itu disamping persiapan penyelenggaraan menyambut Hari Ibu juga merupakan cermin kecintaan TNI, khususnya satuannya Korem 042/Gapu terhadap kekayaan seni dan budaya bangsa Indonesia.
“Bukan hanya TNI saja yang harus seperti ini, namun seluruh rakyat Indonesia harus mempunyai kesadaran untuk mencintai dan melestarikannya,” tegasnya.
“Inilah indahnya kebhinnekaan, meskipun kita mayoritas bukan orang asli Papua, namun kita mau belajar dan mencintai budaya asli mereka,” jelasnya.
Dengan saling mencintai keberagaman yang ada. Hatta optimis, hal itu akan dapat memberikan dampak positif bagi semakin kokohnya persatuan dan kesatuan bangsa.
Seperti diketahui, Tari Sajojo adalah tarian tradisional yang berasal dari daerah Papua. Tarian ini sering dijadikan penampilan di berbagai acara, baik acara adat, budaya, maupun sekadar hiburan saja. (fds/penremgapu)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar