Rabu, 15 November 2017

Wasrik Itjenad dikorem 042/Gapu Ta 2017







Bertempat di Ruang Puldasis Makorem 042/Gapu, Kamis (13/7) Dilaksanakan acara wasrik Dari Itjenad Kodam II Sriwijaya  Ta 2017. Tim Wasrik Itjenad dan rombongan yang dipimpin oleh Kolonel  Inf Dwi Wahyu Winarto S.I.P beserta 4 orang anggota Letkol Inf Nurdiyanto, Letkol CZI V. Agung Cahya K, Letkol Arh Wachyu Dwi H S.I.P
dan Letkol Cku Drs Damru,

Komandan Korem 042/Gapu Kolonel Inf Refrizal  dalam sambuatnya pada taklimat awal  mengucapkan “Selamat Datang” kepada Ketua beserta anggota Tim Wasrik dari Itjenad. Saya berharap kegiatan pemeriksaan   dapat berjalan lancar serta dapat mencapai sasaran sesuai alokasi waktu yang telah direncanakan. Saya informasikan kepada Ketua Tim Wasrik bahwa saat ini telah hadir Kasrem 042/Gapu, Dandim Jajaran Korem 042/Gapu, Para Kasi Korem 042/Gapu, dan Para Dan/Kasatbalak jajaran  Korem 042/Gapu. Mereka telah siap untuk mendengarkan arahan atau petunjuk dari Tim,

Danrem juga menambahkan Sebagaimana kita pahami, fungsi pengawasan  merupakan   salah   satu  bagian yang penting dan tidak dapat diabaikan dalam setiap proses manajemen, oleh karenanya kualitas pelaksanaan fungsi ini sangat mempengaruhi keberhasilan pelaksanaan tugas suatu organisasi termasuk di Korem 042/Gapu dan jajaran. Sejalan dengan itu pengawasan  merupakan  bagian  dari   upaya untuk membuat organisasi menjadi benar-benar efektif dan efisien. Kebijaksanaan penyelenggaraan wasrik dalam rangka optimalisasi pencapaian sasaran program, berorientasi kepada efisiensi dan efektifitas penggunaan anggaran. Sejalan dengan pelaksanaan wasrik itjenad yang dilaksanakan kali ini tidak terlepas dari fungsi pengawasan dalam organisasi yang mempunyai peranan sangat penting dengan tujuan untuk mengetahui agar tidak ada penyimpangan dan kelalaian dalam pelaksanaan tugas.

Oleh karena itu, kepada satuan yang menjadi Obyek Pemeriksaan harus dipahami bahwa kedatangan Tim pengawasan dan pemeriksaan ini sebagai bagian dari upaya untuk menghindari terjadinya kesalahan, kecurangan ataupun penyimpangan demi efisiensi dan  efektifitas dalam pelaksanaan tugas, serta sebagai   upaya   untuk   mengukur  sejauhmana pelaksanaan Program Kerja dan Anggaran yang telah dilaksanakan disetiap Satuan. Disamping itu pengawasan dan pemeriksaan itu sendiri akan berjalan efektif, dan bermanfaat,    bila diikuti dengan tindak lanjut berupa penyelesaian terhadap setiap temuan hasil pemeriksaan yang telah dilakukan oleh Tim. Artinya, harus ada penanganan atau penyelesaian yang tuntas sesuai yang direkomendasikan oleh Tim Pemeriksa dengan mempedomani semua ketentuan yang berlaku. 

Karena itulah, kedatangan Tim Wasrik Itjenad di Korem 042/Gapu ini akan sangat besar artinya, bagi para pejabat pelaksana di satuan masing-masing dalam meningkatkan kinerja               dan  dalam   mempertanggung   jawabkan  setiap program anggaran yang ditetapkan bagi satuannya,  sesuai ketentuan yang berlaku.

Mengingat pentingnya kegiatan Wasrik ini, kepada para Komandan satuan, Dan/Kasatbalak dan Staf saya minta agar membantu kelancaran Tim Pengawasan dan Pemeriksaan dalam rangka  melaksanakan tugasnya, sesuai dengan obyek dan sasaran yang akan diperiksa. Berikan data yang sebenarnya tanpa rekayasa dan ditutup-tutupi, sehingga kita dapat mengetahui apabila ada hal-hal yang perlu diperbaiki untuk meningkatkan pelaksanaan tugas dimasa mendatang. Ujar Danrem.

Turut hadir Kasrem 042/Gapu, Dandim 0415/Batanghari, DanKasatbalak, Kasi/Pasi, Kapenrem,  KaInfo,  Pakum ( Penrem 042/Gapu )





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Koramil 415-10/Jambi Selatan melaksanakan Takziah ke Rumah Duka Warga yang meninggal dunia.

Bertempat di Jl Untung Suropati RT 46  Kelurahan  Jelutung kec.Jelutung  Kota Jambi, Babinsa Koramil 415 - 10/Jambi Selatan mela...